Tuesday, May 28, 2013

Travel to Bali

"alam membuat aku bersyukur dan memberikan kesempatan dekat alam membuat aku mencintai alam yg tersedia gratis namun dapat habis kalau tidak dijaga" 

Bali sebagai destinasi liburan mungkin sudah over exposed. 

namun kalian harus coba ke daerah2 ini.. kebanyakan turis international yg menikmati lokasi-lokasi ini. 

kita harus berjiwa petualang agar liburan ke lokasi2 ini makin menyenangkan dan buat dirimu makin cinta sama alam yg luar biasa 

1. Pulau nusa penida 

kalau ke lokasi ini kita harus naik boat dr sanur sekitar 30 menit. Pulau nusa penida menawarkan wisata snorkeling dan dive. pemandangan terumbu karang di pulau ini indah banget. setiap bulan juli - agustus ada 1 jenis ikan langka yg mendatangi pulau ini yaitu mora-mora. pada bulan ini banyak wisatawan asing yg khusus datang ingin melihat langsung kelompok ikan mora-mora. saya beruntung dpt melihat sekelompok lumba2 di blue corner tempat dimana lumba2 seneng bermain disana. 


biaya boat PP 100.000/orang 
makan siang coba di scobby doo resto 75.000/pax

dari atas boat, menikmati pemandangan Gunung Agung dan pulau nusa penida 

2. Amed

Perjalan dari sanur ke amed butuh sekitar 2 jam. mohon jangan tidur di jalan! karena di sepanjang jalan kalian akan menikmati pemandangan yg luar biasa indah dan hanya bisa dinikmati pada saat itu. 


takjub selama ini hanya liburan di kuta bali, ubud. sampe di Amed rasanya langsung jatuh cinta dan pasti mau kesini lagi. 

apalagi waktu sudah sampe di pantainya.  pantai amed dikelilingi oleh pemandangan gunung dan hutan yg indah banget. sekali lagi saya menemukan bahwa mayoritas turis asing yg menikmati wisata snorkeling dan dive disini. 

hari ini saya menyaksikan usaha bersama masy desa, marine foundation dan The body Shop Indonesia yaitu menenggelamkan putri duyung. Kegiatan ini sebagai upaya memanfaatkan seni untuk penyelamatan terumbu karang, yang merupakan tempat pembibitan ikan dunia dan pencegah erosi pantai. 



anak - anak desa jemeluk berenang bebas



prosesi sembayang sebelum putri duyung ditenggelamkan. 

3. Buleleng 

waktu saya mau kesini saya search google apa yg menarik. info yg saya temukan adl wisata melihat lumba2. 
namun salah di buleleng ini ada tempat pemandian air panas. wisatawan perancis adalah tamu paling banyak yg mendatangi lokasi ini. 

:) ngobrol soal pantai, duduk di tepi pantai menikmati pantai, dekat sama alam rasanya makin bersyukur 

indah dan pantai yang tenang 

No comments: